Institut Attaqwa KH. Noer Alie Bekasi, Seminar KKN-PM: Cegah Kenakalan Remaja Demi Wujudkan Generasi Berkualitas - INSTITUT ATTAQWA KH. NOER ALIE
Search
Close this search box.

Institut Attaqwa KH. Noer Alie Bekasi, Seminar KKN-PM: Cegah Kenakalan Remaja Demi Wujudkan Generasi Berkualitas

Dosen Institut Attaqwa KH. Noer Alie Bekasi kembali adakan Seminar KKN-Pemberdayaan Masyarakat bersama mahasiswa di Masjid Nurul Iman Desa Sukamekar pada Sabtu (20/7). Sebagai bentuk pengabdian kepada masyarakat, kegiatan ini sekaligus menjadi sosialisasi terakhir Dosen Institut Attaqwa KH. Noer Alie Bekasi dalam serangkaian program kerja mahasiswa semester 7 yang sedang menjalankan Kuliah Kerja Nyata. Dengan penyampaian materi oleh Dosen Prodi PAI H. Alamsyah Qolbi, MA., dan Dosen Prodi MBS Atmaja, S.H., M.Pd.

Kepala Desa Sukamekar H. Jayadih yang hadir pada seminar tersebut menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya seminar ini dan berharap dapat memberikan manfaat bagi para peserta, khususnya dalam mengatasi permasalahan kenakalan remaja di Desa Sukamekar. Maraknya kenakalan remaja saat ini menjadi sebuah kekhawatiran masyarakat dan memerlukan solusi untuk mencegah dan mengatasinya.

Dalam paparan materinya, H. Alamsyah Qolbi, MA., menegaskan pentingnya peran orang tua untuk menangkal kenakalan remaja dengan membantu menanamkan nilai-nilai agama. “Agama mengajarkan kepada kita untuk selalu berbuat baik terhadap sesama tanpa menimbulkan dampak negatif bagi lingkungan sekitar. Dengan menerapkan nilai-nilai agama dalam mendidik anak, dapat membantu mereka lebih dekat kepada sang ilahi. Hal ini menjadi fondasi kuat dalam menumbuhkan kecintaan terhadap agama di dalam diri mereka”, ujarnya.

Sementara itu Atmaja S.H., M.Pd., menyampaikan bahwa perhatian dan kepedulian masyarakat menjadi salah satu faktor untuk mencegah kenakalan remaja. “Hal ini dapat dilakukan dengan adanya kegiatan positif melalui Ikatan Remaja Masjid dengan bimbingan para tokoh masyarakat. Selain itu dapat melibatkan para remaja dalam berbagai kegiatan masyarakat, seperti: kerja bakti dan acara Agustusan”, katanya.

Seminar ini bertujuan memberikan edukasi dan pemahaman kepada orang tua di Desa Sukamekar mengenai pentingnya pengawasan terhadap perkembangan anak. Juga menjadi sebuah bentuk komitmen Institut Attaqwa KH. Noer Alie Bekasi dalam mewujudkan moderasi beragama dan memberdayakan masyarakat.

Bagikan :

Facebook
Twitter
WhatsApp

PMB 2024