Salah satu keinginan Almaghfurllah KH. Noer Ali, yaitu melihat para santri dan muridnya menjadi seorang yang terampil, berkarakter mulia, dan memiliki akademis yang baik. Sholeh binafsihi dan juga sholeh lighairihi.
Hal itu disampaikan Dr. KH. Irfan Mas’ud, Lc., MA., Ketua Umum Yayasan Attaqwa dalam sambutan pada Sidang Senat Terbuka Wisuda Sarjana XXIII STAI At-Taqwa Bekasi di Gedung Aula KH. Noer Alie Islamic Centre Bekasi, Selasa (19/9).
“Hari ini merupakan starting point bagi para calon wisudawan, karena setelah keluar dari gedung ini kalian harus pegang karakter yang baik, jaga sopan santun, jadi insan yang bermutu, dan terus menjadi cermin bagi almamater kalian”, ucapnya
Irfan mengungkapkan rasa syukurnya atas komitmen STAI At-Taqwa yang terus berkiprah dalam mengabdi kepada masyarakat di wilayah Bekasi. Ia juga berharap kepada Kopertais Wilayah II Jawa Barat supaya dengan segera menerbitkan Surat Keputusan alih status menjadi institut yang telah diajukan oleh STAI At-Taqwa Bekasi, agar peningkatan mutu pendidikan dapat terus berjalan.
Penulis: Farah
Foto: Zaenal
