
Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) At-Taqwa Bekasi menggelar Sidang Senat Terbuka Wisuda Sarjana XXII di Gedung Aula KH. Noer Alie Islamic Center Bekasi, pada Selasa (25/10). Wisuda pada kali memiliki tema, Attajdiidu Al-Mustamirru, Sustaintable Reform, Pembaharuan Berkelanjutan.

Ketua STAI At-Taqwa Bekasi, Dr. M. Abid Marzuki, M.Ed mengemukakan semangat tajdid sudah dilakukan KH. Noer Alie semenjak mendirikan pesantren. Beliau sengaja mengirimkan kader-kadernya untuk melakukan pembaharuan di pesantren. Hasilnya, pesantren yang masih tradisional berubah menjadi pesantren modern.
“Apa yang kita rasakan hari ini merupakan buah dari tajdid yang dilakukan oleh KH. Noer Alie,” katanya saat memberikan sambutan.
Dengan perkembangan sains dan teknologi sat ini, lembaga pendidikan harus menjadi pelopor perubahan bukan jadi korban perubahan. Maka dari itu, untuk menyambut perubahan, STAI Attaqwa akan segera berubah status menjadi Institut Agama Islam Attaqwa.
Pada tahun 2023, Institut Agama Islam Attaqwa akan memiliki 7 program studi dari 3 fakultas. Prodi Pendidikan Agama Islam dan Prodi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah akan berada di Fakultas Tarbiyah dan Keguruan. Prodi Komunikasi Penyiaran Islam, Prodi Bimbingan Penyuluhan Islam, dan Manajemen Dakwah akan berada di Fakultas Dakwah dan Komunikasi. Prodi Perbankan Syariah dan Manajemen Bisnis Syariah akan berada di Fakultas Ekonomi dan Syariah.
Penulis : Oby
Foto : Zaenal