Akreditasi KPI 2023, Doktor Rifa'i: Fokuskan Pengembangan Kegiatan Kampus Secara Digital - INSTITUT ATTAQWA KH. NOER ALIE
Search
Close this search box.

Akreditasi KPI 2023, Doktor Rifa’i: Fokuskan Pengembangan Kegiatan Kampus Secara Digital

Doc. STAI At-Taqwa

Peningkatan kualitas perguruan tinggi saat ini, salah satunya adalah pengoptimalisasian pengumpulan seluruh data dan kegiatan lembaga secara digital. Ini menjadi seruan Badan Akreditasi Nasional-Perguruan Tinggi (BAN-PT) bagi para penyelenggara pendidikan tinggi yang akan melakukan akreditasi. Hal tersebut bertujuan untuk mempermudah pengecekan kevalidasian data dan penerapan efisiensi waktu serta pengurangan penggunaan kertas.

Dr. Akhmad Rifa’i, M.Phil dari UIN Sunan Kalijaga menyampaikan hal ini dalam Visitasi Akreditasi Prodi Komunikasi Penyiaran Islam Sekolah Tinggi Agama Islam At-Taqwa Bekasi pada Senin (6/11). Ia menjadi salah satu tim asesor yang dikirim oleh BAN-PT untuk melakukan klarifikasi dan akurasi data prodi.

Dr. Akhmad Rifa’i, M.Phil

“Akan kami lihat koleksi data digitalnya. Seberapa banyak rekaman ceramah mahasiswa, dokumentasi penelitian dan pengabdian, publikasi ilmiah tersitasi, dan seluruhnya”, imbuhnya.

Doktor Rifa’i menyarankan untuk memulai penerapan digitalisasi ini dengan membuat data base lembaga dan prodi yang bisa diakses oleh seluruh staf dalam satu penyimpanan. Lalu perlahan menyajikan pelayanan administrasi bagi mahasiswa dan pendaftaran calon mahasiswa baru secara online. Ia sangat yakin, hal ini efektif dalam peningkatan kualitas kegiatan kampus sekaligus membantu mengefisiensi pekerjaan para staf akademisi.

Foto: Zaenal

Bagikan :

Facebook
Twitter
WhatsApp

PMB 2024