STAI At-Taqwa Hadirkan Dirjen Pendis Kemenag dalam Kuliah Umum - INSTITUT ATTAQWA KH. NOER ALIE
Search
Close this search box.

STAI At-Taqwa Hadirkan Dirjen Pendis Kemenag dalam Kuliah Umum

Doc. STAI At-Taqwa Bekasi

Sekolah Tinggi Agama Islam At-Taqwa Bekasi menghadirkan H.M. Adib Abdusshomad, M.Ed., Ph.D., Kepala Subdit Pengembangan Akademik Direktur Jenderal Pendidikan Islam Kementerian Agama dalam Kuliah Umum pada Rabu (8/2). Kuliah Umum dengan tema “Mengukur Keberhasilan Lulusan Perguruan Tinggi Keagamaan Islam (PTKIS) dalam Persaingan Global” dilaksanakan di Gedung Aula Yayasan Attaqwa yang dihadiri oleh seluruh civitas akademi STAI At-Taqwa Bekasi dan Pengurus Yayasan Attaqwa.

Doc. STAI At-Taqwa Bekasi

Dalam kuliah umum itu, H.M. Adib Abdusshomad, M.Ed., Ph.D., menyampaikan bahwa kualitas perguruan tinggi itu dilihat dari kualitas alumninya. Maka dari itu melakukan tracer study menjadi salah satu hal yang penting dilakukan. Selain itu, kualitas juga dilihat dari akreditasi kampus tersebut.

H.M. Adib Abdusshomad, M.Ed., Ph.D.

“Dengan cara melakukan survei terhadap alumni, prodi-prodi (program studi) apa yang diinginkan oleh mereka,” katanya saat memberikan kuliah umum.

Ia melanjutkan, STAI At-Taqwa memiliki distingsi yang jelas yaitu perguruan tinggi yang berbasis pesantren. Sehingga ini dapat menjadi daya tarik sendiri bagi beberapa orang.

“KH. Noer Ali merupakan sosok yang memiliki big dream (mimpi besar). Sehingga di sana ada harapan yang besar, action yang besar, dan effort yang besar. Terutama untuk mewujudkan Universitas Attaqwa,” ungkapnya.

Pihaknya sangat mendukung perubahan status STAI At-Taqwa menjadi Institut Agama Islam Attaqwa lalu Universitas Attaqwa. Ia menekankan adanya sikap berjuang, pantang menyerah, berkolaborasi dan selalu husnudzon dengan Allah untuk mewujudkan perubahan status itu.

“Kita jalani prosesnya, karena proses ini butuh waktu. Step by step,” ujarnya.

Ketua Yayasan Attaqwa, KH. Irfan Mas’ud, M.A. menyampaikan bahwa bagi Attaqwa, Universitas Attaqwa menjadi hal yang penting. Perkembangan STAI At-Taqwa semakin baik setelah bertemu dan bersilaturahmi dengan H.M. Adib Abdusshomad, M.Ed., Ph.D. terutama perihal perubahan status ini.

“Kami bersyukur dan berbahagia bapak Adib bisa hadir dan membuka jalan kami. Semoga bulan Juli sudah ada titik terang adanya perubahan status STAI menjadi institut,” katanya.

Yayasan Attaqwa juga berterima kasih kepada pimpinan STAI At-Taqwa yang telah berikhtiar dan berkhidmat terhadap adanya perubahan status menjadi Institut Agama Islam Attaqwa.

“Semoga tahun ini menjadi tahun kebaikan. Syukur-syukur nanti Attaqwa bisa menjadi miniatur Al-Azhar Cairo, Mesir,” tutupnya.

Sementara itu, Ketua STAI At-Taqwa, Dr. M. Abid Marzuki, M.Ed., mengemukakan bahwa KH. Noer Ali bermimpi Attaqwa ini menjadi seperti Universitas Al-Azhar. Maka dari itu, pihaknya berupaya membangun Universitas Attaqwa.

Doc. STAI At-Taqwa Bekasi

“Branding ini tidak mudah. Kami pimpinan betapa pun beratnya kami bekerja dan berjuang untuk mewujudkan mimpi KH. Noer Alie. Alhamdulillah berkat skenario Allah, kami dipertemukan dengan Bapak Adib. Semoga akhir tahun ini sudah Institut Agama Islam Attaqwa,” katanya.

Penulis : Oby

Foto : Zaenal

Bagikan :

Facebook
Twitter
WhatsApp

PMB 2024