Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) At-Taqwa Bekasi menggelar Sidang Senat Terbuka Wisuda Sarjana XXII di Gedung Aula KH. Noer Alie Islamic Center Bekasi, pada Selasa (19/9). Wisuda kali ini memiliki tema, Membangun Generasi Muslim Yang Moderat dan Berkarakter.
Ketua STAI At-Taqwa Bekasi, Dr. H. Saiful Bahri Maih, M.Pd mengemukakan bahwa kepercayaan para orang tua mahasiswa yang menitipkan putra-putri mereka di STAI At-Taqwa Bekasi menjadi sebuah pendorong bagi anggota civitas dalam berkomitmen melahirkan generasi cemerlang untuk meningkatkan kualitas mutu pendidikan.
“Saya yakin lulusan STAI At-Taqwa Bekasi merupakan mahasiswa yang beriman dan berilmu. Jelas derajat kalian lebih tinggi dibanding orang-orang yang tidak berilmu”, ucapnya.
Ia juga mengatakan bahwa saat ini STAI At-Taqwa Bekasi sedang melakukan transformasi, baik secara horizontal maupun vertikal. Horizontal dalam melakukan penambahan program studi dan vertikal dalam perubahan status lembaga menjadi sebuah institut.
“STAI At-Taqwa Bekasi perlahan berbenah dalam memberikan wadah khusus bagi masyarakat khususnya di wilayah Bekasi dalam menunjang pendidikan”, tambah Saiful.
Penulis: Farah
Foto: Zaenal